JL.Sleko 4 Muntilan 56412 telp./fax (0293)587475 e-mail:sma_marsoed_mtl@yahoo.co.id
Selasa, 08 April 2008
REKOLEKSI KELAS XII
Menghadapi ujian nasional yang sudah dekat, siswa kelas XII perlu disiapkan mentalnya. Ada yang takut tidak lulus mengingat mapel UN yang bertambah. Siswa IPS yang umumnya menghindari matematika malah sekarang harus UN matematika. Untuk itulah kami mencoba menyiapkan hati para siswa dalam menghadapinya dengan hati yang mantap termasuk hal-hal yang paling buruk yaitu vonis tidak lulus.
Hari Sabtu - Minggu tgl 5-6 April 2008, dilaksanakan rekoleksi di Susteran AK dusun Sumber kec. Dukun kab. Magelang. Rekoleksi dibimbing oleh Romo Supri yang kebetulan juga romo yang sekarang bertugas di Paroki Sumber. Dengan situasi alam yang sejuk dan tenang para siswa dibekali dengan berbagai pemahaman dan kegiatan untuk memberikan semangat dan motivasi dalam menghadapi ujian.
Ujian merupakan suatu hal yang dalam waktu singkat harus dihadapi dan dilalui untuk menuju pada cita-cita yang telah dipancangkan. Semoga dengan rekoleksi itu para siswa tambah semangat dalam belajar dan nanti dapat menyelesaikan soal ujian dengan mantap, teliti dan benar sehingga semuanya dapat berhasil lulus. Selamat belajar dan selamat berjuang untuk sukses!!!. Amin.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 komentar:
hahaha.......
d' best moment..
d' best moment
Posting Komentar